Banner

  • Semua cheat harus dimasukkan selama bermain game normal. Untuk menemukan cheat yang Anda inginkan, dan masukkan menggunakan tombol arah. Setelah cheat yang dimasukkan, pesan 'cheat aktif' akan muncul.
  •  Suka Game terbaru GTA (Grand Theft Auto) IV....???Pertama kali memainkan game ini saya sempat bingung kenapa ga' bisa pakai stick padahal akan lebih nyaman klo pakai stick....:

Kamis, 15 Agustus 2013

Memilih Velg Dan Ban yang Tepat Demi Kenyamanan dan Keamanan Berkendara


Dalam memilih velg dan ban yang sesuai dengan mobi kita sebaiknya tidak melihat dari model atau hanya terlihat keren saja, tetapi harus melihat tingkat safetynya juga. Dikarenakan velg dan ban itu berpengaruh terhadap kenyamanan dalam berkendara juga.
Beberapa tips untuk memilih velg dan ban yang tepat demi kenyamanan dan keamanan berkendara :




Tips Memilih Velg:
  1. Pahami spesifikasi lengkap velg
  2. Perhatikan ukuran lebar dan diameter velg, sebaiknya jangan membeli velg yang berukuran jauh lebih besar dari ukuran standar velg aslinya.
  3. Pilihlah material velg yang sesuai dengan kebutuhan kendaraan Anda. Misalnya logam ringan atau magnesium yang mempunyai berat lebih ringan daripada velg berbahan baja yang berat. Yang harus diperhatikan di sini adalah, velg yang lebih ringan cocok digunakan bagi mobil yang tidak terlalu mengangkat beban berat, seperti mobil kecil layaknya Honda Vios, Toyota Yaris, atau juga Suzuki Swift. Akan tetapi berbeda halnya jika mau membeli velg untuk mobil besar seperti Toyota Innova, Daihatsu Xenia, atau juga Suzuki APV Arena / Luxury yang biasanya mengangkat jumlah penumpang full, tentu saja harus menggunakan velg berat
  4. Jangan lupa untuk mempertimbangkan PCD atau pola baut pada velg.

Tips Memilih Ban:
  1. Perhatian ukurannya, mulai dari ketebalan ban, lebar tapak, dan juga kombinasi velg yang diinginkan. Hal ini sangat penting supaya dapat membuat kita melalui perjalanan dengan mobil kesayangan lebih nyaman dan aman dipakai seharian penuh.
  2. Sebaiknya mengganti ban langsung satu pasang untuk sebelah kiri dan kanan. Karena jika menggunakan ban berbeda, bisa menyebabkan kinerja ban menjadi makin berat. Selain itu, juga dapat mempengaruhi daya cengkeram ban terhadap permukaan jalan yang dilalui.
  3. Pilih tipe ban yang direkomendasikan pabrik. Hal itu bisa kita cek sendiri melalui buku panduan mobil resmi yang dimiliki.

Memilih velg dan ban yang tepat untuk mobil, tidak hanya mempercantik mobil namun juga memberikan kenyamanan dan keamanan dalam berkendara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar